Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Perbedaan Jin Dan Setan - Ustadz Khalid Basalamah

Apa perbedaan iblis, jin, dan setan?
Jawaban Ustadz Khalid Basalamah
Sudah pernah kita bilang, jin itu nama kelompok globalnya sama dengan manusia. Jadi ada malaikat, ada jin, ada manusia. Khusus jin dan manusia ini dibagi tiga kelompok lagi oleh para ulama. Ada yang mukmin, dan ini jin mukmin sama manusia mukmin tidak mungkin bisa bersatu.

Mereka sudah tahu tidak boleh saling panggil, tidak boleh saling ketemu, tidak boleh saling ngobrol, tidak boleh berteman, tidak boleh nikah, tidak ada sama sekali. Orang beriman tidak akan mencari tahu  jin itu dimana, urusannya apa, makan apa, ngobrol, tidak ada.

Jin yang kedua yaitu fasik artinya jin muslim tapi masih banyak dosanya, dan jin yang ketiga kafir. Jin yang fasik dan kafir ini namanya setan, dipimpin oleh iblis. Jadi semua setan pasti jin dan tidak semua jin itu setan. Karena kalangan jin ada yang beriman. Dan di alam jin sekarang ini ada seperti kita,  ada dakwah, ada ulama-ulamanya, ada jihad, ada alam itu pada mereka.

Penanya: Apa bentuk hakiki mereka?
Allah menjelaskan dalam surat jin, mereka dapat melihat manusia tapi manusia tidak dapat melihat mereka. Tetapi kalau secara fisik, saya tidak pernah mendapatkan dalil-dalil yang menyebutkan seperti apa kaki, seperti apa semua, tapi ada hadits shahih riwayat Bukhari tentang sebab masuk islamnya jin Nusaibin.

Jin dari wilayah Irak waktu itu datang mendengarkan ayat-ayat Al-Quran pada saat orang-orang Quraisy membenci dakwah Islam dan ketika Nabi Muhammad ditimpa dua masalah besar, meninggalnya Abu Thalib pamannya yang merupakan pembela dakwah dan istrinya Khadijah maka beliau sangat sedih pada saat itu, dikenal dengan tahun kesedihan.

Allah pada saat itu menghibur Nabinya dengan dua kejadian besar. Masuk Islamnya jin Nusaibin dan kejadian Isra’ dan Mi’raj. Jin-jin ini datang kemudian mendengarkan ayat-ayat yang dibacakan oleh Nabi Muhammad. Kata Ibnu Masud, saya satu hari pernah jalan bersama Nabi Muhammad kemudian menggaris tanah dengan tongkatnya kemudian berkata kepadaku, jalan lewati garis ini.

Lalu kemudian aku lihat Nabi Muhammad jalan terus sampai kejauhan, lalu kemudian aku melihat Nabi membaca Al-Qur’an dengan suara keras. Lalu aku melihat Nabi dikelilingi oleh laki-laki yang berpostur tubuh besar dan kepala mereka seperti kendi-kendi. Begitulah kata Ibnu Mas’ud.

Menceritakan tentang jin-jin yang datang yang mengerumuni Nabi. Saya pun segera ingin membantunya tetapi Nabi memberikan isyarat dari jauh untuk tidak mendekat, untuk tidak ikut campur. Maka saya melihat Nabi Muhammad mengatur mereka dengan tongkatnya lalu memperdengarkan kepada mereka ayat-ayat Al-Quran, lalu mereka pun bubar setelah itu. Tentu ini ada bahasan’nya sendiri, anda bisa kembali kepada surat Jin yang membahas masalah itu.

Tulisan mungkin mengalami sedikit pengeditan.

Posting Komentar untuk "Perbedaan Jin Dan Setan - Ustadz Khalid Basalamah"